Monday 30 June 2014

Camar yang Tak Lagi Sabar

Akan ada saat burung camar
tak lagi berputar-putar pada langit di atas laut
Koloni ikan kegemarannya
tak lagi berenang pada batas permukaan, mungkin terjerat kalut


Burung camar mencoba menumpuk sabar
kala pagi kemarin ia masih mencoba mengamati samudera

Berputar-putar dengan mata
menelusup genangan air bumi


Satu dua kali berputar


Terbit hingga terik matahari
memendar asa burung camar

"Ah sudahlah", katanya.

Burung camar meninggalkan langit di atas laut itu
Meninggalkan ketidakpastian itu

Asanya ia biarkan digantung senja
Harapnya tenggelam bersama matahari
yang tak akan datang lagi esok pagi

Tuesday 3 June 2014

Sesungguhnya tidak ada hal lain yang dibutuhkan seorang perempuan daripada lelakinya dengan teramat sangat kecuali kepercayaan.
Soal paham dan tidak paham itu hanya soal pikiran yang belum tertanam keinginpahaman.
People change like the seasons. People change with or without any reasons.

Sunday 1 June 2014

Kata-kata dan Tanda Baca

Kepada kata-kata aku kembali dalam asa yang tak tertata, 
kepada tanda baca aku percayakan muara cerita.

Soal Maya Nyata

Karena nyatanya dunia maya masih menjadi tempat paling tepat 
untuk melemparkan harapan dan asa tentang ini itu yang sifatnya maya. 
Seisi dunia maya tak pernah peduli tentang semua nyata. 
Segala ke-maya-an mendapat tempat tertinggi dalam puja.
Pikir dan rasa adalah maya -- begitu pula waktu -- dan kenyataan adalah nyata.
Sedang, hidup berada pada garis batas maya dan nyata.